-
Rencana Kehidupan (Plan de Vida)
Masyarakat Misak di Kolombia telah mengembangkan dan tengah menjalankan Rencana Kehidupan mereka, yaitu rencana jangka panjang masyarakat untuk menjalankan pembangunan yang mereka tentukan sendiri di wilayah mereka. Video ini melihat apa Rencana Kehidupan itu, mengapa berguna dan langkah-langkah penyusunannya.
Lama Waktu Pemutaran
23 menit
Latar Belakang
Masyarakat Misak adalah komunitas adat yang wilayahnya terletak di Cauca, Kolombia. Seperti banyak masyarakat adat lainnya di Amerika Latin, mereka kehilangan sebagian besar wilayah mereka selama masa penjajahan. Pada tahun 1980-an mereka memulai proses tuntutan perolehan kembali tanah mereka dan akhirnya berhasil mendapatkan pengakuan formal terhadap hak-hak mereka atas tanah ini dari pemerintah. Sejak itu mereka mengembangkan Plan de Vida sebagai alat untuk pembangunan yang mereka tentukan sendiri untuk memastikan agar manfaatnya terus ada untuk generasi mendatang.
Download film disini
Usulan pertanyaan untuk diskusi setelah pemutaran
- Apa arti 'pembangunan' bagi Anda dan apa bedanya dengan arti 'pembangunan' yang digunakan oleh pemerintah atau perusahaan?
- Apa 3 langkah kunci menuju Plan de Vida yang dijelaskan dalam video? Bagaimana 3 langkah ini dapat diterapkan di komunitas Anda?
- Dengan cara apa Anda dapat memastikan semua orang dalam komunitas Anda terlibat dalam mengembangkan dan melaksanakan visi jangka panjang Anda?
- Bagaimana Anda dapat melindungi budaya dan identitas Anda?
- Bagaimana sejarah masyarakat Anda di wilayah ini?
- Kegiatan/praktik/pengetahuan apa yang penting bagi komunitas Anda? Bagaimana hal tersebut membantu Anda hidup dengan baik selama ini dan di masa mendatang?
Usulan kegiatan tindak lanjut setelah pemutaran
- Jelajahi Wilayah Anda. Bersama sebanyak mungkin masyarakat yang secara fisik mampu, jelajahi seluruh wilayah Anda, pelajari kembali cerita-cerita dan tempat-tempat keramat.
- Bentuk tim pengumpul informasi dan susun sebuah kuesioner tentang harapan dan aspirasi, keterampilan dan kebutuhan masyarakat. Tim ini kemudian mewawancarai, mengumpulkan dan melaporkan temuan-temuan mereka kepada seluruh masyarakat.
- Rayakan Budaya Anda. Adakan acara budaya untuk berbagi makanan, cerita, kosmologi, keterampilan tradisional, permainan dll. Undang komunitas Anda/ masyarakat tetangga/masyarakat yang lebih luas!